Tangerang – Pada pameran GIIAS 2017, DFSK akan membawa dua jenis produk utamanya yakni Super Cab mini truck and SUV 580 untuk berpartisipasi dalam acara pameran, Pada masa periode pameran, yakni 10-20 Agustus 2017 di booth 3D DFSK, akan ada beragam kegiatan atraktif dan berbgai hadiah menarik seperti iPhone 7 yang akan duberikan kepada pelanggan. Terlebih lagi pada 17 Agustus sore harinya, DFSK mengundang Sheryl Sheinafia untuk menampilkan penampilan dalam rangka memperingati hari kemerdekaan Indonesia.
DFSK merupakan singkatan dari Bahasa Inggris, yaitu DongFeng Sokon. DFSK adalah sebuah perusahaan otomotif kualitas unggul asal Tiongkok dengan produk utamanya yakni SUV, MPV dan juga mini commercial vehicles. Di Tiongkok, jumlah penjualan telah mencapai 3.000.000 unit dan telah diekspor ke lebih dari 70 negara di Eropa, Amerika Latin dan Asia.
Dengan prinspip “One Belt One Road” di Tiongkok, DFSK hadir dan berinvestasi di Indonesia dengan mendirikan perusahaan Joint Venture dengan nama PT. Sokonindo Automobile. Sokonindo merupakan perusahaan kerjasama antara DFSK dan KAISAR MOTORINDO INDUSTRI yang akan memproduksi produk unggulan buatan Indonesia, yang dikhususkan untuk memberikan kualitas hidup lebih baik bagi pengguna Indonesia. Pabrik DFSK berlokasi di Modern Cikande Industrial Estate – Banten dengan total investasi sebesar 100 juta Dollar Amerika, dengan kapasitas produksi sebesar 50.000 unit. Pabrik ini akan menyerap lebih dari 2.000 tenaga kerja dari keseluruhan proses produksi.
Produk perdana DFSK untuk pasar Indonesia adalah SUper Cab mini truck yang dikhususkan untuk pasar mobil truk di Indonesia, dengan spesifikasi ukuran terbesar di kelasnya. Yang akan menjadi mitra terbaik untuk berbagai industri pertanian dan berbagai industri kecil-menengah di Indonesia. Peluncuran resmi Super Cab akan diadakan pada bulan September 2017 dan juga akan memulai penjualan resminya di Indonesia.
DFSK juga berencara memasarkan mobil SUV Glory 680 pada tahun 2018. Dilengkapi dengan ruang spasial yang lebih besar, konfigurasi mewah, dan performa keamanan yang tinggi.