Home Roda Niaga Bus Scania Berbahan Bakar Gas Cair Tembus 1000 KM

Bus Scania Berbahan Bakar Gas Cair Tembus 1000 KM

412
0

Södertälje – Scania akan memamerkan bis Scania Interlink Medium Decker berbahan bakar gas cair (LPG = liquefied natural gas) di IAA Commercial Vehicle 2018 di Hannover.

Dengan kemampuan jelajah hingga 1000 kilometer, Scania memperluas pilihan bahan bakar alternatif untuk bis antarkota berkelanjutan.

Scania memilih LPG sebagai bahan bakar bagi bis Scania Interlink Medium Decker  karena LNG semakin tersedia di seluruh Eropa, serta di banyak bagian lain dunia.

Menurut Karin Rådström, Head of Buses and Coaches Scania, LPG merupakan alternatif yang tepat waktu dan layak.

Operasi LNG memiliki potensi untuk mengurangi emisi CO2 hingga 20 persen sementara juga secara substansial mengurangi emisi nitrogen oksida dan partikel. Selain itu, tingkat kebisingan secara signifikan lebih rendah. Beberapa negara juga kini mulai menawarkan biogas cair, mengurangi emisi karbon hingga 90 persen.

Di IAA akan memamerkan seluruh bus berbahan bakar alternatif – dari Scania Citywide LE Suburban hybrid hingga Scania Interlink High Decker untuk bahan bakar Hydrotreated Vegetable Oil (HVO).

Selain itu, bis listrik baterao Citywide Low Floor yang melayani rute regular kota Östersund, Swedia, akan dipamerkan pula. [Itn]

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here