Home Kendaraan Niaga Bus Agresif Gempur Pasar Asia, Scania Resmikan Pabrik Coaching Bus di China

Agresif Gempur Pasar Asia, Scania Resmikan Pabrik Coaching Bus di China

332
0

Suzhou – Pabrikan bus asal Swedia, Scania, kini semakin gencar menggempur pasar Asia khususnya China. Dengan menggandeng mitra lokal, pabrikan ini meresmikan pabrik bus kelas premium – Scania Touring dan Coach – yang akan memproduksi 1.000 unit bus saban tahunnya.

Seperti dilansir laman resmi Scania Group belum lama ini, peresmian pabrik yang memiliki kapasitas terpasang hingga 2.000 unit bus itu dilakukan pada Kamis (10/11) lalu. Pabrik itu didirikan melalui kerjasama dengan pabrikan lokal Higer.

Sejatinya, kerjasama diantara keduanya sudah terjalin sejak tahun 2006 silam. “Sekarang, sepuluh tahun kemudian, kerjasama ini telah berkembang menjadi sebuah proyek yang sukses. Meskipun, telah dikembangkan secara berbeda dari apa yang kami pikirkan pada awalnya,” tutur Presiden dan Chief Executive Officer (CEO) Scania, Henrik Henriksson.

Dia menegaskan, kedua belah pihak juga berharap China akan menjadi pasar utama bagi produk yang dihasilkan oleh kongsi tersebut. “Untuk saat ini, kami telah menjual hampir 2.500 unit coach bus premium di 40 lebih pasar luar negeri . Dan kami adalah eksportir utama coach bus premium dari China,” ungkapnya.

Dalam kerjasama itu, Scania memasok mesin dan chassis. Adapun Higer yang selama ini dikenal sebagai spesialis bodi bus, akan menggarap bagian bodinya.

Hal itu tak hanya berlaku dalam memenuhi permintaan pembeli di lokal China saja, tetapi juga untuk bus yang dipesan atau diimpor oleh perusahaan otobus di luar China. (Ara)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here