Home Rest Area Anda Ingin Beri Beasiswa ke Anak Sopir Truk? Ini Caranya

Anda Ingin Beri Beasiswa ke Anak Sopir Truk? Ini Caranya

439
0

JAKARTA — Mitsubishi Fuso punya cara sendiri dalam mengisi kemerdekaan. Melalui satu langkah kecil, Mitsubishi Fuso mengajak masyarakat dengan hanya memberi Tagar (tanda pagar) #Fusokontribusi dalam postingan di media sosial mereka maka telah menyumbang Rp 10.000,00 untuk masa depan pendidikan anak-anak supir truk.

Program sosial #Fusokontribusi ini akan dilaksanakan di media sosial. Nantinya ketika Tagar #Fusokontribusi sudah mencapai sekitar 4.000, Mitsubishi Fuso akan memberi beasiswa pendidikan untuk anak-anak atau keluarga pengemudi truk.

Dengan begitu mereka dapat menyelesaikan sekolah dengan giat dan memiliki masa depan lebih baik lagi.

“Dalam momen kemerdekaan ini, kami tidak ingin melupakan peran dan jasa para pahlawan di jalan  yaitu supir truk. Melalui peran supir truk, bahan-bahan konstruksi dapat di distribusikan untuk infrastruktur, hasil bumi dapat diantarkan ke pasar sehingga kita dapat menikmati hasil pertanian dan perkebunan Indonesia. Semua itu tak bisa dipisahkan oleh jasa para pengusaha serta supir truk yang berkontribusi untuk pembangunan Indonesia,” kata Duljatmono, selaku Direktur Sales dan Marketing PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (Mitsubishi Fuso Indonesia).

Kampanye hashtag #FusoKontribusi dimulai pertama kali pada Desember 2017 dan berhasil mengumpulkan lebih dari 12.500 #FusoKontribusi, selajutnya Mitsubishi Fuso Indonesia memberikan donasi berupa beasiswa pendidikan kepada 11 anak supir truk pada Februari 2018.

Dan berkaitan dengan hari ulang tahun ke-73 Republik Indonesia, kampanye ini dimulai lagi. [Itn]

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here