Home Kendaraan Niaga VW Atlas Tanoak, Pickup Masa Depan

VW Atlas Tanoak, Pickup Masa Depan

414
0
vw atlas tanoak

NEW YORK — VW Atlas Tanoak Concept dipamerkan oleh VW di New York International Auto Show 2018 bersama VW Atlas Sport.

Konsep pickup ini dibangun di atas platform modular transverse matrix (MQB). Inilah model pertama pickup yang menganut MQB.

Nama Tanoak diambil dari pohon yang tumbuh di Pacific Coast dan biasanya memiliki tinggi hingga 45 meter.

Panjang pickup ini sendiri 5,438 mm, sementara lebar 2,030 mm dan tinggi 1,844 mm. Di belakang kabin terdapat bak dengan panjang 1,627 mm, lebar 1,450 mm dan tinggi 530 mm. Bak bisa untuk mengangkut sepeda, papan seluncur, dan kapal kecil (seperti kano).

VW Atlas Tanoak dipersenjatai dengan mesin 3.6-liter V6 FSI yang sama dengan VW Atlas. Mesin ini memuntahkan tenaga 280 PS dan torsi 350 Nm. VW membekalinya dengan 4MOTION all-wheel drive system dan transmisi otomatis 8-speed. [itn]

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here