Home Kendaraan Niaga Dua Pelanggan Mulai Uji 2 Model Truk Listrik Daimler Trucks

Dua Pelanggan Mulai Uji 2 Model Truk Listrik Daimler Trucks

204
0
Freightliner eCascadia
Freightliner eCascadia

OREGON — Awal Juni 2018 Daimler Trucks via anak perusahaannya di Amerika Serikat Freightliner telah mengenalkan dua model truk listrik: Freightliner eCascadia dan Freightliner eM2.

Dan di akhir bulan yang sama Freightliner menyerahkan 30 truk listrik Freightliner diserahkan kepada dua pelanggan mereka Penske Truck Leasing dan NFI Industries.

Daimler Trucks menjadi manufaktur truk pertama dunia yang menguji truk-truk listrik untuk semua kelas dengan para pelanggan hingga akhir 2018.

Daimler Trucks, sebagai penyedia sistem komprehensif, bekerja dengan para pelanggan dalam perencanaan rute, pengembangan infrastruktur pengisian daya dan dukungan layanan kendaraan. Selain itu, E-Mobility Group yang baru didirikan akan menggunakan sepuluh e-truck Freightliner untuk tujuan penelitian dan pengembangan guna mendapatkan pengetahuan lebih lanjut tentang e-truck di AS.

Daimler Trucks North America (DTNA) memiliki tujuan untuk memulai produksi seri truk-truk yang dialiri listrik pada tahun 2021.

Freightliner eM2
Freightliner eM2

Penske Truck Leasing Corporation adalah penyedia layanan transportasi global terkemuka yang mengoperasikan lebih dari 270.000 kendaraan dan melayani para pelanggan di lebih dari 1.000 lokasi di Amerika Utara, Amerika Selatan, Eropa, Australia dan Asia. Penske akan mendapatkan 10 truk berat Freightliner eCascadia untuk pengiriman regional dan 10 truk medium eM2 untuk operasi lokal di Pasifik Barat Laut dan di California.

Sementara Spesialis logistik NFI Industries akan menggunakan 10 truk Freightliner eCascadia untuk aktivitas pengiriman barang-barang dari pelabuhan Los Angeles dan Long Beach ke gudang-gudang di kawasan metro Inland Empire, California. [Itn]

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here